Setelah
mengetahui fungsi dari Trigonella Fructus sekarang kami akan membahas mengenai
seluk beluk tanaman tersebut. Akan kita bahas mengenai nama lain dari tanaman
ini, seperti apa seh tanamannya dan juga mengandung bahan kimia apa saja di
dalamnya. Mudah mudahan dengan mengenal lebih dekat akan menambah wawasan
tentang tanaman obat yang dikenal juga sebagai hulbah. Sehingga kita tidak akan
ragu dan cemas apabila kita akan menggunakan dan memakan tanaman obat tersebut.
Benar kata pepatah tak kenal maka tank sayang dengan kenal bisa jadi kita akan
lebih tertarik untuk mengkonsumsinya sehingga bermanfaat bagi tubuh dan
kesehatan kita.
Tumbuhan Trigonell Fructus dikenal juga sebagai
klabet di berbagai Negara tumbuhan ini dapt dikenali sebagai hulbah atau hilbeh
di Arab, di Italia Fieno Greco dan masih banyak lagi nama lain dari tumbuhan
atau tanaman obat ini. Tumbuhan ini termasuk dalam familia Trigonella
Foenoem-graneum L atau juga termasuk dalam Papilionaceae
(Leguminoceae) Tumbuh subur sepanjang tahunan, mempunyai ciri fisik tumbuh
tegak dengan tinggi 30 cm sampai 60 cm. Memiliki daun berbentuk bundar telur
terbalik sampai bentuk baji. Mempunyai bunga tunggal atau sepasang, keluar di
ketiak daun, mahkota berwarna kuning terang. Buah polong gundul, memanjang atau
berbentuk lanset. Buah berisi 10 sampai 20 biji. Biasa dikenal dalam dunia
pengobatan dengan nama simplisia Foenigraeci Semen atau juga dikenal dengan
nama Biji Klabet.
Ketika
kita mengkonsumsi tanaman obat Trigonell
Fructus akan berasa pahit dan menghangatkan karena merupakan sifat khas yang
melekat pada tanaman obat ini. Tanaman ini juga mempunyai khasiat laksatif,
ekspetoran dan juga oroxigenik. Wah apa sih fungsi dan kegunan hulba ini
membuat kita penasaran khan. Selain ketiga khasiat tersebut masih banyak lagi
khasiat yang lain yang terdapat pada tanaman obat hilba. Untuk lebih detail dan
jelas mengenai khasiat dan juga kandungan bahan kimia alami di dalam tanaman
obat hulba akan lebih detail dan jelas di bahas pada artikel yang akan datang.
Jadi sempatkan selalu untuk mampir di blog ini yah.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar